Bang Azhari  Khitan  Puluhan  Anak Kurang Mampu Di Lhokseumawe

 

Lhokseumawe – Dibulan Ramadhan 1443 H, Azhari Vinca Rosea melakukan khitanan gratis kepada puluhan anak kurang mampu yang ada di Kota Lhokseumawe, yang dilakukan di Klinik Vinca Rosea, Kamis 7/4/2022).

Kegiatan Khitanan yang dilakukan oleh Bang Azhari tersebut, merupakan kegiatan tahunan yang dilakukan itu sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat kurang mampu untuk mengkhitan putranya.

“ Kegiatan ini kami dilakukan sebagai bentuk kepedulian kita terhadap masyarakat kurang mampu yang ada didaerah kita, sehingga dengan adanya kegiatan ini dapat membantu mereka,” ungkap Bang Azhari.

Seperti disebutkan olehnya, kegiatan khitanan massal tersebut telah menjadi agenda rutin pihaknya saban tahun kepada masyarakat kurang mampu. Dimana,  setiap tahunnya puluhan anak dikhitan dan diberikan santunan. Serta bagi anak yang dikhitan tersebut, pihaknya akan melakukan perawatan hingga sembuh yang ditangani di klinik Vinca Rosea.

Bacaan Lainnya

 

“ Ini sudah menjadi agenda rutin kita setiap tahun, bahkan, bukan hanya sunatan massal saja yang dilakukan, akan tetapi juga dilakukan santunan kepada anak yatim didesa lingkungan,” jelas Bang Azhari yang juga Ketua DPD PAN Kota Lhokseumawe.

 

Seperti diketahui, selain melakukan kegiatan khitanan gratis kepada masyarakat kurang mampu,  juga aktif melakukan kegiatan bakti sosial berupa pengobatan gratis, penguatan pendidikan keagamaan digampong-gampong  dan juga berbagai kegiatan sosial lainnya. (GD)

 

-----------

Simak berbagai berita pilihan dan terkini lainnya di Google News

Zonamedia.co - Terdepan & Terpercaya

Pos terkait