Sekda Kunjungi Peserta Kafilah Yang Sakit di RSUD Zubir Mahmud

Laporan: Khairul Rizal

zonamedia.co | Aceh timur – Sekda Kabupaten Aceh Timur mengunjungi Kafilah yang sedang sakit di Rumah Sakit Umum Dr.Zubir Mahmud, Tepatnya di Desa Peudawa Rayeuk, Kecamatan Peudawa, Kabupaten Aceh Timur, Selasa 21 November 2017.

Dalam kunjungannya Sekda Kabupaten Aceh Timur Ihsan Ahyat yang didampingi Sekertaris Panitia MTQ Firman Dandi, mengatakan merasa puas terhadap kinerja para petugas medis yang ada dirumah Sakit Umum nomor satu di Aceh Timur tersebut.

“Insya allah tidak ada keluhan dari para Pasien dan kami puas terhadap pelayanan yang diberikan petugas Media Rumah Sakit Zubir Mahmud dan Alhamdulillah tidak ada kendala apapun karena semua sudah kita persiapkan jauh jauh hari untuk melayani semua pasien dirumah sakit Dr. Zubir Mahmud,” ujar Ihsan Ahyat

Selain itu Mustafa Spd.i juga mengucapkan ribuan terimakasih kepada Bupati Aceh Timur melalui sekdakap Aceh Timur yang telah melakukan kunjungan kepada dirinya dan para Kafilah lainnya yang sedang sakit.

Bacaan Lainnya

“Alhamdulillah saya dan para Kafilah lainnya merasa senang dan mengucapkan ribuan terimakasih Kepada Sekda Kabupaten Aceh Timur khususnya kepada Bapak Bupati Aceh Timur H.Hasballah bin HM.Thaib yang telah menjenguk saya dan para kafilah lainya yang sedang sakit,” ujar Mustafa.

Dirinya juga berharap semua peserta menjaga pola makan dan menjaga kesehatan supaya bisa tampil Prima saat tampil nanti.

“Saya berharap semua Peserta seluruh Kabupaten Kota yang mengikuti Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) supaya menjaga Pola Makan dan menjaga kesehatan supaya bisa Tampil Maksimal saat mengikuti lomba nanti,” tutup Mustafa. (*)

Editor:rdk

-----------

Simak berbagai berita pilihan dan terkini lainnya di Google News

Zonamedia.co - Terdepan & Terpercaya

Pos terkait