SD Negeri 5 Kuta Makmur Terbakar, Disdikbud Aceh Utara Turun Tangan

ZONMAEDIA. CO|ACEH UTARA — Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Aceh Utara, Jamaluddin, menyampaikan keprihatinan mendalam atas musibah kebakaran yang menghanguskan sebagian bangunan SD Negeri 5 Kuta Makmur, Jumat (23/1/2026) sore. Pemerintah daerah memastikan akan segera melakukan langkah tanggap darurat dan rehabilitasi agar proses belajar mengajar dapat kembali berjalan.

Sebagai langkah awal, Disdikbud Aceh Utara menginstruksikan agar seluruh siswa SD Negeri 5 Kuta Makmur belajar dari rumah pada Sabtu (24/1/2026) demi keselamatan dan keamanan, hingga kondisi lingkungan sekolah dinyatakan aman dari sisa puing kebakaran.

“Kami meminta pihak sekolah segera melakukan inventarisasi aset yang terdampak serta menyiapkan skema pembelajaran darurat agar kegiatan belajar mengajar dapat segera aktif kembali, meski dalam kondisi terbatas, kata Jamaluddin dalam keterangannya, Jumat.

Terkait kerusakan fisik bangunan, Jamaluddin juga telah memerintahkan Bidang Sarana dan Prasarana (Sarpras) Disdikbud Aceh Utara untuk segera menyusun rencana revitalisasi. Tim teknis diminta melakukan kajian cepat terhadap ruang kelas, kantor, dan perpustakaan yang terbakar guna mempercepat proses rehabilitasi.

“Kami bergerak cepat agar fasilitas yang rusak dapat segera diperbaiki sehingga aktivitas pendidikan tidak terganggu terlalu lama, ujarnya.

Pada kesempatan tersebut, Jamaluddin menyampaikan apresiasi kepada tim pemadam kebakaran, jajaran kepolisian, serta masyarakat sekitar yang dinilai sigap membantu proses pemadaman dan penyelamatan aset sekolah.

“Kerja keras seluruh pihak sangat berarti dalam meminimalisir kerugian yang lebih besar, termasuk upaya menyelamatkan meja, kursi, dan fasilitas lainnya, katanya.

Sebagai langkah pencegahan, Jamaluddin mengimbau seluruh kepala sekolah di Kabupaten Aceh Utara untuk melakukan pemeriksaan ulang instalasi listrik di masing-masing sekolah.

“Langkah preventif ini wajib dilakukan guna memastikan keamanan infrastruktur sekolah dan mencegah terulangnya musibah serupa di masa mendatang,” pungkasnya. (EQ)

-----------

Simak berita pilihan dan terkini lainnya di Google News

Pos terkait